Kamis, 20 Januari 2011

" 9 Jenis Kecerdasan "


1.Kecerdasan Linguistik
Kecerdasan dalam mengolah kata-kata secara efektif baik bicara ataupun menulis (jurnalis, penyair, pengacara)
Ciri-ciri :
- Dapat berargumentasi, meyakinkan orang lain, menghibur atau mengajar dengan efektif lewat kata-kata
- Gemar membaca dan dapat mengartikan bahasa tulisan dengan jelas

2. Kecerdasan Matematis-Logis
Kecerdasan dalam hal angka dan logika (ilmuwan, akuntan, programmer)
Ciri-ciri :
- Mudah membuat klasifikasi dan kategorisasi
- Berpikir dalam pola sebab akibat, menciptakan hipotesis
- Pandangan hidupnya bersifat rasional

3. Kecerdasan Visual-Spasial
Kecerdasan yang mencakup berpikir dalam gambar, serta mampu untuk menyerap, mengubah dan menciptakan kembali berbagai macam aspek visual (arsitek, fotografer, designer, pilot, insinyur)
Ciri-ciri :
- Kepekaan tajam untuk detail visual, keseimbangan, warna, garis, bentuk dan ruang
- Mudah memperkirakan jarak dan ruang
- Membuat sketsa ide dengan jelas

4. Kecerdasan Kinestetik-Jasmani
Kecerdasan menggunakan tubuh atau gerak tubuh untuk mengekspresiakan gagasan dan perasaan (atlet, pengrajin, montir, menjahit, merakit model)
Ciri-ciri :
- Menikmati kegiatan fisik (olahraga)
- Cekatan dan tidak bias tinggal diam
- Berminat dengan segala sesuatu

5. Kecerdasan Musikal
Kecerdasan untuk mengembangkan, mengekspresikan dan menikmati bentuk musik dan suara (konduktor, pencipta lagu, penyanyi dsb)
Ciri-ciri :
- Peka nada dan menyanyi lagu dengan tepat
- Dapat mengikuti irama
- Mendengar music dengan tingkat ketajaman lebih

6. Kecerdasan Interpersonal
Kecerdasan untuk mengerti dan peka terhadap perasaan, intensi, motivasi, watak dan temperamen orang lain (networker, negotiator, guru)
Ciri-ciri :
- Menghadapi orang lain dengan penuh perhatian, terbuka
- Menjalin kontak mata dengan baik
- Menunjukan empati pada orang lain
- Mendorong orang lain menyampaikan kisahnya

7. Kecerdasan Intrapersonal
Kecerdasan pengetahuan akan diri sendiri dan mampu bertidak secara adaptif berdasar pengenalan diri (konselor, teolog)
Ciri-ciri :
- Membedakan berbagai macam emosi
- Mudah mengakses perasaan sendiri
- Menggunakan pemahamannya untuk memperkaya dan membimbing hidupnya
- Mawas diri dan suka meditasi
- Lebih suka kerja sendiri

8. Kecerdasan Naturalis
Kecerdasan memahami dan menikmati alam dan menggunakanya secara produktif dan mengembangkam pengetahuan akan alam
(petani, nelayan, pendaki, pemburu)
Ciri-ciri :
- Mencintai lingkungan
- Mampu mengenali sifat dan tingkah laku binatang
- Senang kegiatan di luar (alam)

9. Kecerdasan Eksistensial
Kecerdasan untuk menjawab persoalan-persoalan terdalam eksistensi atau keberadaan manusia (filsuf, teolog,)
Ciri-ciri :
- Mempertanyakan hakekat segala sesuatu
- Mempertanyakan keberadaan peran diri sendiri di alam/ dunia

" Ciri - Ciri Orang Yang Mencintaimu "


1. Orang yang mencintai kamu tidak pernah mampu memberikan alasan kenapa dia mencintai kamu.
Yang dia tahu di hati dan matanya hanya ada kamu satu-satunya, dan dia akan selalu bahagia jika melihat kamu bahagia.

2. Walaupun kamu sudah memiliki teman istimewa atau kekasih, dia tidak perduli !
Baginya yang penting kamu bahagia dan kamu tetap menjadi impiannya.

3. Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya, di hati dan matanya kamu selalu yang tercantik walaupun kamu merasa berat badan kamu sudah bertambah.

4. Orang yang mencintai kamu selalu ingin tau tentang apa saja yang kamu lalui sepanjang hari ini, dia ingin tau kegiatan kamu.

5. Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan SMS/YM/BBM seperti ’selamat pagi’, ’have fun’, ’selamat tidur’, ‘take care’, dan lain-lain, walaupun kamu tidak membalas SMS-nya, karena dengan kiriman SMS itu lah dia menyatakan cintanya, menyatakan dengan cara yang berbeda, bukan “aku CINTA padamu”.

6. Jika kamu merayakan tahun baru dan kamu tidak mengundangnya ke pesta yang kamu adakan, setidak-tidaknya dia akan menelefon untuk mengucapkan selamat atau mengirim SMS/YM/BBM.

7. Orang yang mencintai kamu akan selalu mengingat setiap kejadian yang dia lalui bersama kamu, bahkan mungkin kejadian yang kamu sendiri sudah melupakannya, karena saat-saat itu adalah saat yang berharga untuknya. dan saat itu matanya pasti berkaca, karena saat bersamamu tidak selalu terulang.

8. Orang yang mencintai kamu selalu mengingat setiap kata-kata yang kamu ucapkan, bahkan mungkin kata-kata yang kamu sendiri lupa pernah mengungkapkannya. karena dia menyematkan kata-kata mu di hatinya, berapa banyak kata-kata penuh harapan yang kau tuturkan padanya, dan akhirnya kau musnahkan? pasti kau lupa, tetapi bukan orang yang mencintai kamu.

9. Orang yang mencintai kamu akan belajar menggemari lagu-lagu kegemaran kamu, karena dia ingin tahu apa kegemaran kamu. Kesukaan kamu kesukaannya juga, walaupun susah menggemari kesukaan kamu, tapi akhirnya dia bisa.

10. Kalau kamu sedang sakit, dia akan sentiasa mengirim SMS, menelefon, YM/BBM dll untuk bertanya keadaan kamu - karena dia khawatir tentang kamu, peduli tentang kamu.

11. Jika kamu mengatakan akan menghadapi ujian, dia akan menanyakan kapan ujian itu berlangsung, dan saat harinya tiba dia akan mengirimkan SMS/YM/BBM ‘good luck’ untuk memberi semangat kepada kamu.

12. Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang miliknya yang mungkin buat kamu itu sesuatu yang biasa, tetapi baginya barang itu sangat istimewa.

13. Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat, ketika sedang bercakap di telefon dengan kamu, sehingga kamu menjadi bingung. Sebenarnya saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah menggetarkan dunianya.

14. Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada di dekat kamu dan ingin menghabiskan hari-harinya hanya dengan kamu.

15. Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara daripada seperti seorang kekasih.

16. Orang yang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang bikin BETE, seperti menelefon/SMS/YM/BBM kamu 100 kali sehari. Atau mengejutkan kamu di tengah malam dengan mengirim SMS. Sebenarnya ketika itu dia sedang memikirkan kamu.

17. Jika suatu saat kamu harus pindah ke daerah lain, dia akan senantiasa memberikan nasihat agar kamu waspada dengan lingkungan yang mungkin membawa pengaruh buruk terhadap kamu. dan jauh dihatinya dia benar-benar takut kehilangan kamu, pernah dengar ‘jauh dimata, dekat dihati?’

18. Orang yang mencintai kamu kadang-kadang merindukan kamu dan melakukan hal-hal yang membuat kamu pening. Namun ketika kamu mengatakan tindakannya itu membuat kamu terganggu dia akan minta maaf dan tak akan melakukannya lagi.

19. Jika kamu memintanya untuk mengajarimu sesuatu maka ia akan mengajarimu dgn sabar. Bahkan dia begitu gembira karena dapat membantu kamu. dia tidak pernah mengelak dari memenuhi permintaan kamu walau sesulit apapun permintaan itu.

20. Kalau kamu melihat handphone-nya maka nama kamu akan menghiasi sebagian besar INBOX-nya. Dia masih menyimpan SMS-SMS dari kamu walaupun ia kamu kirim berbulan-bulan atau bertahun-tahun yang lalu.

21. Dan jika kamu coba menjauhkan diri darinya atau memberi reaksi menolaknya, dia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupan kamu, walaupun hal itu membunuh hatinya.

22. Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya kesempatan dia akan ada menunggu kamu karena sebenarnya dia tak pernah mencari orang lain. Dia sentiasa menunggu kamu.

23. Orang yang begitu mencintaimu, tidak pernah memaksa kamu memberinya sebab dan alasan, walaupun hatinya meronta ingin mengetahui, karena dia tidak mau kamu terbebani karenanya. saat kau pinta dia pergi, dia pergi tanpa menyalahkan kamu, karena dia benar-benar mengerti apa itu cinta.

24.Seseorang yang mencintai kamu, tidak bisa memberikan alasan mengapa, ia mencintaimu. Dia hanya tahu, dimata dia, kamulah satu satunya…

25. Seseorang yang mencintai kamu, sebenarnya selalu membuatmu marah, gila, jengkel, stress. Tapi ia tidak pernah tahu hal bodoh apa yang sudah ia lakukan, karena semua yang ia lakukan adalah untuk kebaikanmu…
 
26. Seseorang yang mencintai kamu, jarang memujimu, tetapi di dalam hatinya kamu adalah yang terbaik, hanya ia yang tahu…
 
27. Seseorang yang mencintai kamu, akan marah-marah atau mengeluh jika kamu tidak membalas pesannya atau telp-nya, karena ia peduli dan ia tidak ingin sesuatu terjadi ke kamu...

28. Seseorang yang mencintai kamu, hanya menjatuhkan airmatanya dihadapanmu. Ketika kamu mencoba untuk menghapus air matanya, kamu telah menyentuh hatinya, dimana hatinya selalu berdegup, berdenyut, bergetar untuk kamu… 

29.Seseorang yang mencintai kamu, akan mengingat setiap kata yg kamu ucapkan, bahkan yang tidak sengaja dan ia akan selalu menggunakan kata2 itu tepat waktunya...

30. Seseorang yang mencintai kamu, tidak akan memberikan janji apapun dengan mudah, karena ia tidak mau mengingkari janjinya. Ia ingin kamu untuk mempercayainya dan ia ingin memberikan hidup yang paling bahagia dan aman selama-lamanya…

31. Seseorang yang mencintai kamu, mungkin tidak bisa mengingat kejadian atau kesempatan istimewa, seperti perayaan hari ulang tahunmu, tapi ia tahu bahwa setiap detik yang ia lalui, ia mencintai kamu, tidak peduli hari apakah hari ini…

32. Seseorang yang mencintai kamu, tidak mau berkata Aku mencintaimu dengan mudah, karena segalanya yang ia lakukan untuk kamu adalah untuk menunjukkan bahwa ia siap mencintaimu, tetapi hanya ia yg akan mengatakan kata "I LOVE YOU" pada situasi yang spesial, karena ia tidak mau kamu salah mengerti, dia mau kamu mengetahui bahwa ia mencintai dirimu

33. Seseorang yang benar - benar mencintai kamu, akan merasa bahwa sesuatu harus dikatakan sekali saja, karena ia berpikir bahwa kamu telah mengerti dirinya. Jika berkata terlalu banyak, ia akan merasa bahwa tidak ada yang akan membuatnya bahagia dan tersenyum… 

34. Seseorang yang mencintai kamu, akan pergi ke airport untuk menjemput kamu, dia tidak akan membawa seikat mawar dan memanggilmu sayang seperti yang kamu harapkan. Tetapi, ia akan membawakan kopermu dan menanyakan : “Mengapa kamu menjadi lebih kurus dalam waktu 2 hari?” Dengan hatinya yang tulus…

35. Seseorang yang mencintai kamu, tidak tahu apakah ia harus menelponmu ketika kamu marah, tetapi ia akan mengirimkan pesan setelah beberapa jam. Jika kamu menanyakan : mengapa ia telat menelepon, ia akan berkata : Ketika kamu marah, penjelasan dari dirinya semua hanyalah sampah. Tetapi, ketika kamu sudah tenang, penjelasannya baru akan benar - benar bekerja dan berguna.

36. Seseorang yang mencintaimu, akan selalu menyimpan semua benda - benda yang telah kamu berikan, bahkan kertas kecil bertuliskan 'I LOVE YOU' ada didalam dompetnya... :berduka

37. Seseorang yang mencintaimu, jarang mengatakan kata - kata manis. Tapi kamu tahu, 'kecupannya' sudah menyalurkan semua...

38. Seseorang yang mencintai kamu, akan selalu berusaha membuat mu tersenyum dan tertawa walau terkadang caranya membingungkanmu...

39. Seseorang yang mencintaimu, akan membalut hatimu yang pernah terluka dan menjaganya dengan setulus hati agar tidak terluka lagi dan ia akan memberikanmu yang terbaik walau harus menyakiti hatinya sendiri…

40. Seseorang yang mencintaimu, akan rela melepaskanmu pergi bila bersamanya kamu tidak bahagia dan ia akan ikut bahagia walau kamu yang dicintainya bahagia bersama orang lain…

" Yang Dicari Pria Dalam Hubungan Percintaan "


Dalam hubungan asmara, bukan hanya sosok kekasih yang diharapkan para pria. Lebih dari itu, pria butuh seseorang yang bisa dia ajak berbagi cerita dan membuatnya nyaman.

Apa saja yang dicari pria dalam sebuah jalinan percintaan? Ini dia jawabannya, seperti dikutip dari what do men really think.

1. Kekasih
Pria akan mencari kepuasan fisik dan emosional dari hubungan asmara mereka. Kasih sayang dan perhatian dari pasangannya, adalah dua hal yang paling mereka inginkan lebih dari segalanya. Mereka mendambakan wanita yang akan mencintai mereka apa adanya, tanpa pertimbangan.

2. Pasangan yang Bisa Dipercaya
Pria menginginkan kepercayaan dalam hubungan mereka. Walaupun mungkin dia sendiri tidak terlalu setia, tapi pria mengharapkan pasangannya selalu menjaga rasa percayanya. Mungkin kesannya kurang adil, tapi itulah kenyataan yang terjadi. Sekali dikhianati, akan sangat sulit mengembalikan kepercayaannya. Ibarat cermin yang pecah, biarpun sudah dibetulkan, bekasnya akan tetap terlihat. Pria lebih sulit memaafkan pengkhianatan dibandingkan wanita.

3. Seorang Teman
Hanya wanita yang bisa jadi sahabat terbaik pria. Pendapat ini tidak salah, karena faktanya, pria sulit menceritakan masalah emosional kepada sesama pria, sedekat apapun pertemanan mereka. Karena itu, kaum adam membutuhkan banyak dukungan secara mental yang didapat dari kekasihnya. Pria ingin wanita yang dicintainya tidak hanya menjadi kekasih tapi juga teman yang baik.

4. Tempat Bertukar Pikiran
Sebagian besar pria menyukai wanita yang cerdas, kenapa? Karena wanita cerdas dan berpikiran terbuka bisa membantu mereka menyelesaikan masalah. Bukan untuk menutup hutang finansialnya, tapi lebih untuk membantunya mencarikan solusi/jalan keluar dari masalah atau sekedar berbagi rasa. Ada kalanya pria menginginkan sudut pandang lain dari wanita dalam mendiskusikan berbagai persoalan.

5. Ketertarikan Fisik
Tak dipungkiri, fisik yang cantik memang bisa menarik perhatian pria. Tapi definisi menarik bagi pria tidak cukup diukur dari fisiknya saja. Pria memang suka melihat wanita cantik yang berpose di majalah, tapi yang lebih mereka inginkan adalah wanita yang elegan, punya inner beauty yang sesuai dengan kecantikan luarnya. Wanita dengan aura feminin, rajin merawat diri dan tahu bagaimana berpenampilan adalah sosok ideal bagi para pria.

" Pertanda Dia Jodoh Kita "

 
Berikut adalah 10 petanda yang menunjukkan dia adalah jodoh kita.

1.Bersahaja
Kekasih kita itu bersikap bersahaja dan tidak berlakon. Coba perhatikan cara dia berpakaian, cara percakapan, cara ketawa serta cara makan dan minum. Adakah ia spontan dan tidak dikawal ataupun kelihatan pelik. Kalau ia nampak kurang selesa dengan gayanya, sah dia sedang berlakon. Kadang-kadang, kita dapat mengesan yang dia sedang berlakon. Tetapi, apabila dia tampil bersahaja dan tidak dibuat-buat, maka dia adalah calon hidup kita yang sesuai. Jika tidak, dia mungkin bukan jodoh kita.

2.Senang bersama
Walaupun kita selalu bersamanya, tidak ada sedikit pun perasaan bosan, jemu ataupun tertekan pada diri kita. Semakin hari semakin sayang kepadanya. Kita sentiasa tenang, gembira dan dia menjadi pengubat kedukaan kita. Dia juga merasainya. Rasa senang sekali apabila bersama. Apabila berjauhan, terasa sedikit tekanan dan rasa ingin berjumpa dengannya. Tidak kira siang ataupun malam, ketiadaannya terasa sedikit kehilangan.

3.Terima kita seadanya
Apapun kisah silam yang pernah kita lakukan, dia tidak ambil peduli. Mungkin dia tahu perpisahan dengan bekas kekasihnya sebelum ini kita yang mulakan. Dia juga tidak mengambil kisah siapa kita sebelum ini. Yang penting, siapa kita sekarang. Biarpun dia tahu yang kita pernah mempunyai kekasih sebelumnya, dia tidak ambil hati langsung. Yang dia tahu, kita adalah miliknya kini. Dia juga sedia berkongsi kisah silamnya. Tidak perlu menyimpan rahsia apabila dia sudah bersedia menjadi pasangan hidup kita.

4.Sentiasa jujur
Dia tidak kisah apa yang kita lakukan asalkan tidak menyalahi hukum hakam agama. Sikap jujur yang dipamerkan menarik hati kita. Kejujuran bukan perkara yang boleh dilakonkan. Kita dapat mengesyaki sesuatu apabila dia menipu kita. Selagi kejujuran bertakhta di hatinya, kebahagiaan menjadi milik kita. Apabila berjauhan, kejujuran menjadi faktor paling penting bagi suatu hubungan. Apabila dia tidak jujur, sukar baginya mengelak daripada berlaku curang kepada kita. Apabila dia jujur, semakin hangat lagi hubungan cinta kita. Kejujuran yang disulami dengan kesetiaan membuahkan percintaan yang sejati. Jadi, dialah sebaik-baik pilihan.

5.Percaya Mempercayai
Setiap orang mempunyai rahsia tersendiri. Adakalanya rahsia ini perlu dikongsi supaya dapat mengurangkan beban yang ditanggung. Apabila kita mempunyai rahsia dan ingin memberitahu kekasih, adakah rahsia kita selamat di tangannya? Bagi mereka yang berjodoh, sifat saling percaya mempercayai antara satu sama lain timbul dari dalam hati nurani mereka. Mereka rasa selamat apabila memberitahu rahsia-rahsia kepada kekasihnya berbanding rakan-rakan yang lain. Satu lagi, kita tidak berahsia apa pun kepadanya dan kita pasti rahsia kita selamat. Bukti cinta sejati adalah melalui kepercayaan dan kejujuran. Bahagialah individu yang memperoleh kedua-duanya.

6.Senang Bekerjasama
Bagi kita yang inginkan hubungan cinta berjaya dan kekal dalam jangka masa yang panjang, kita dan dia perlu saling bekerjasama melalui hidup ini. Kita dan kekasih perlu memberi kerjasama melakukan suatu perkara sama ada perkara remeh ataupun sukar. Segala kerja yang dilakukan perlulah ikhlas bagi membantu pasangan dan meringankan tugas masing-masing. Perkara paling penting, kita dan dia dapat melalui semua ini dengan melakukannya bersama-sama. Kita dan dia juga dapat melakukan semuanya tanpa memerlukan orang lain dan kita senang melakukannya bersama. Ini penting kerana ia mempengaruhi kehidupan kita pada masa hadapan. Jika tiada kerjasama, sukar bagi kita hidup bersamanya. Ini kerana, kita yang memikul beban tanggungjawab seratus peratus. Bukankah ini menyusahkan?

7.Memahami diri kita
Bagi pasangan yang berjodoh, dia mestilah memahami diri pasangannya. Semasa kita sakit dia bawa ke klinik. Semasa kita berduka, dia menjadi penghibur. Apabila kita mengalami kesusahan, dia menjadi pembantu. Di kala kita sedang berleter, dia menjadi pendengar. Dia selalu bersama kita dalam sebarang situasi. Tidak kira kita sedang gembira ataupun berduka, dia sentiasa ada untuk kita. Dia juga bersedia mengalami pasang surut dalam percintaan. Kata orang, "lidah sendiri lagikan tergigit", inikan pula suami isteri'. Pepatah ini juga sesuai bagi pasangan kekasih. Apabila dia sentiasa bersama kita melalui hidup ini di kala suka dan duka, di saat senang dan susah, dialah calon yang sesuai menjadi pasangan hidup kita.

8.Tampilkan kelemahan
Tiada siapa yang sempurna di dunia ini. Tipulah jika ada orang yang mengaku dia insan yang sempurna daripada segala sudut. Pasti di kalangan kita memiliki kelemahan dan keburukan tertentu. Bagi dia yang bersedia menjadi teman hidup kita, dia tidak terlalu menyimpan rahsia kelemahannya dan bersedia memberitahu kita. Sudah tentu bukan senang untuk memberitahu dan mengakui kelemahan di hadapan kekasihnya. Malah, dia tidak segan mempamerkan keburukannya kepada kita. Misalnya, apabila dia bangun tidur ataupun sakit dan tidak mandi dua hari, dia tidak menghalang kita daripada melawatnya.Apabila kita dan dia saling menerima kelemahan dan sifat buruk masing-masing, memang ditakdirkan kita hidup bersamanya.

9.Kata hati
Dengarlah kata hati. Kadangkala, manusia dikurniakan Allah deria keenam yang dapat mengetahui dan memahami perasaan pasangannya. Dengan deria batin ini juga kita dapat saling tahu perasaan masing-masing. Kita dan dia juga dapat membaca fikiran antara satu sama lain dan dapat menduga reaksi dan tindakbalas pada situasi tertentu. Apabila kita yakin dengan pilihan hidup kita, tanyalah sekali lagi. Adakah dia ditakdirkan untuk kita? Dengarlah kata hati dan buatlah pilihan. Serahlah segalanya pada ketentuan yang maha berkuasa.

10.Solat Istikharah dan Tawakkal
Jodoh dan pertemuan semuanya di tangan Allah SWT. Manusia hanya perancang di pentas dunia ini dan skripnya ditulis oleh yang maha esa. Adakalanya, dalam memainkan peranan sebagai pelakon, diberi petunjuk melalui mimpi atau gerak hati. Mimpi memang mainan tidur, tetapi apabila kita melakukan sembahyang Istikharah dan memohon supaya Allah memberikan petunjuk, insya-Allah dengan izinnya kita mendapat petunjukNya. Jika dia pilihan kita, buatlah keputusan sebaiknya. Jika tidak, tolaklah dia dengan baik. Semua yang kita lakukan ini adalah bagi mendapatkan kebahagiaan hidup di dunia. Setelah semuanya diusahakan, berserahlah kepadaNya dan terus berdoa. Ingatlah, nikmat di dunia ini hanya sementara.Nikmat di akhirat adalah kekal selamanya.

" 5 Makna Pelukan "


Pelukan, sebuah sarana untuk menunjukkan cinta dan kasih sayang pada orang yang kita cintai. Berbagai macam pelukan yang Anda rasakan, memiliki artian masing-masing. Apa saja sih artinya, jangan beranjak ke mana-mana dan ikuti artikel ini.
Sama halnya dengan berbagai macam ciuman dan arti di baliknya, pelukan juga ada teknik dan maknanya juga lho. Jadi bukan sekedar pelukan yang hanya kewajiban dan rutinitas saja.
Pelukan, sebuah sarana untuk menunjukkan cinta dan kasih sayang pada orang yang kita cintai. Berbagai macam pelukan yang Anda rasakan, memiliki artian masing-masing. Apa saja sih artinya, jangan beranjak ke mana-mana dan ikuti artikel ini.

1. Pelukan: Tangan melingkar di bahu
Tangan melingkar di bahu pasangan, tubuh ditegakkan, badan condong ke depan. Pada umumnya gerakan ini dilakukan pada saat berdansa. Menunjukkan rasa respect, sayang, dan kagum. Namun tidak memungkiri pelukan ini dilakukan saat Anda dan si dia sedang berada di beranda rumah, menikmati sinar bulan dan saling berpandangan. Wow, artinya Anda dan si dia sedang dimabuk cinta.

2. Pelukan: Tangan Melingkar di dada
Peluk dadanya dengan erat dan nikmati perasaan nyaman dan aman. Pelukan semacam ini menimbulkan suatu harapan baru dan kenyamanan luar biasa. Ketika perasaan tidak tenang dan gugup, suatu pelukan ini akan menenangkan dan meredakan kegelisahan serta kesedihan.

Tips: biarkan tangan Anda mengusap lembut punggungnya setiap kali pelukan ini Anda lakukan. Tentunya ia akan merasakan kenyamanan luar biasa, sama seperti yang Anda rasakan. Ketika ada suatu permasalahan besar, setidaknya masalah ini akan berkurang.[break]

3. Pelukan: Tangan melingkar di pinggang
Letakkan tangan Anda di lingkar pinggangnya, raih secara lembut dan dekatkan pada tubuh Anda. Tentunya terbangun suatu kedekatan yang luar biasa saat Anda dan dia sama-sama merasakan kehangatan tubuh masing-masing. Letakkan kepala Anda di dadanya dan rasakan degup jantungnya. Nah, Anda tentu mendengar bahwa di setiap detak jantungnya hanya nama Anda yang disebut. Pelukan ini menandakan kepercayaan, rasa cinta, pasrah dan kenyamanan.

4. Pelukan: Dari samping (kanan atau kiri)
Peluk pinggangnya dari samping, kanan atau kiri, rebahkan kepala Anda dengan lembut di dadanya. Hmm...sudah mulai terasa kenyamanan itu kan? That's right, memang inilah yang Anda butuhkan. Suatu perasaan nyaman dan terlindungi. Kelebihan dari pelukan ini menunjukkan kedekatan antara Anda dan si dia. Sekaligus menjadi sinyal tatkala Anda ingin bercinta dengannya.

5. Pelukan: Dari belakang
Ada kalanya Anda memeluknya dari belakang. Saat ini dia merasa sangat nyaman, dan berpikir bahwa Anda sangat manja dan butuh perlindungan serta kasih sayang. Dan perasaan ini juga langsung tembus ke dalam dadanya. Kehangatan yang Anda berikan menyebar ke seluruh tubuhnya membuat ia tak akan pernah mau berpaling dari Anda.

Kejutkan si dia dengan pelukan penuh cinta Anda. Dan tunggu kado apa yang Anda dapatkan darinya malam ini.

" Kebohongan Wanita "


Anda percaya padanya, mengaguminya bahkan bersedia melakukan apapun demi dia.
Tidak ada yang salah dengan itu, tapi tahukah Anda bahwa semua wanita berbohong di beberapa situasi tertentu, dan salah satunya mungkin pasangan Anda.

Terkadang wanita berdusta untuk melindungi perasaannya atau perasaan pasangannya.
Motifnya tidak bisa ditebak, tapi apapun kasusnya, beberapa kebohongan lebih sering terjadi pada kasus tertentu. Pelajari apa saja kebohongan tersebut, ciri-cirinya dan bagaimana mengatasinya.

Ini dia, lima kebohongan umum yang biasa dilakukan para wanita pada pasangannya


1. 'Saya Tidak Marah'

Jika wanita mengatakan itu, sudah jelas bahwa ia marah.
Jangan pikir Anda dapat mengatasinya dengan mudah.
Kebohongan ini adalah jenis yang paling sering digunakan dalam suatu hubungan.
Wanita berkata demikian sebagai usaha mempertahankan diri.
Sebagai contoh, jika seorang pria lupa hari ulang tahun pacarnya dan meminta maaf setelahnya, wanita umumnya berkata 'saya tidak marah'.
Dengan berkata seperti itu, wanita sebenarnya ingin pria dapat membaca pikirannya, dan belajar bahwa perkataan 'saya tidak marah' sebenarnya berarti 'Saya sedang melemparkan senjata laser tidak terlihat sekarang'.
Tindakan yang paling tepat mengatasi kebohongan ini adalah dengan menghubunginya, mendengarkan perasaannya yang sebenarnya dan mendiskusikan apa yang membuatnya marah.


2. 'Saya Tidak Keberatan Kamu Pergi Dengan Teman-Temanmu'

Jangan senang dulu jika pacar Anda berkata demikian.
Kata-kata bijak tersebut memang sangat enak didengar, tapi ternyata semua wanita akan merasa keberatan jika pasangannya pergi bersama teman-temannya.

Kalimat penuh kebohongan itu juga banyak diucapkan wanita untuk membuat mereka merasa dikasihani atau menyedihkan.
Wanita merasa sangat khawatir jika pasangannya berkumpul dengan teman-teman prianya karena dianggap dapat berbuat yang macam-macam, termasuk berselingkuh.
Wanita tidak ingin dinomorduakan, itu juga mungkin yang ingin disampaikannya.
Sebaiknya bicarakan dan jelaskan apa saja yang biasa dilakukan Anda dan teman-teman Anda pada saat berkumpul. Wanita hanya butuh diberi pengertian, itu saja.


3. 'Saya Tidak Siap Pacaran Saat Ini'

Wanita yang berkata demikian sebenarnya menyimpan kalimat lanjutan dalam hatinya, seperti 'Saya hanya tidak ingin disakiti lagi setelah putus beberapa waktu yang lalu'.
Atau jika ia menolak dengan kalimat 'Saya terlalu sibuk dengan karir untuk menjalani suatu hubungan', sebenarnya ia hanya ingin tahu seberapa besar tekad Anda untuk mendapatkannya. Semuanya tergantung pilihan Anda jika sudah demikian, usahakan atau tinggalkan.


4. 'Saya tidak Keberatan Membayar Kali Ini, Lagipula Kamu Selalu Membayar Sebelumnya'

Jika wanita sudah berkata demikian, percayalah bahwa itu bohong.
Meskipun tidak semua wanita melakukan kebohongan ini, tapi kebanyakan mereka masih mengharapkan segala sesuatunya dibayari pria, terutama jika ajakan keluar atau makan itu datang dari si pria.
Pria sebaiknya menawarkan pembayaran lebih dulu ketimbang wanita.
Mengatasi hal tersebut, sebaiknya lakukan persiapan dengan matang, termasuk biaya yang dikeluarkan untuk pergi kencan.
Anda bisa saja bersikap adil dan mendsikusikan soal bayar mambayar dengan pasangan wanita Anda, tapi untuk tahap awal berkencan sebaiknya jangan mengambil resiko.


5. 'Tadi Itu Sangat Hebat'

Kebohongan ini termasuk kategori kebohongan seksual.
Ketika seorang wanita sudah berkomitmen dengan seorang pria, ia akan fokus, percaya dan merasa sangat cocok dengannya.
Karena itulah, mereka juga sering mengatakan pada pria apa yang ingin didengar si pria itu.

Seperti dalam berhubungan seksual, wanita akan mengatakan sesuatu yang menurutnya dapat membuat si pria senang dan bangga, seperti 'Sayang, kau sangat hebat tadi'.
Ketika saat bercinta tiba, akan lebih aman jika Anda mendiskusikan segala sesuatunya dengan pasangan.
Jangan biarkan ia mmbohongi dirinya sendiri maupun Anda.
Jika Anda sudah mengetahui kebohongan-kebohongan wanita, cepatlah bereaksi sebijak dan seadil mungkin.
Sekali wanita tahu bahwa Anda tidak bisa tertipu, maka ia akan lebih jujur dan terus terang lagi nantinya.

" Kapan Saat Bilang I Love You "

Kapan Anda berani bilang ‘I love you’ pada pasangan ?
Apakah saat hubungan berjalan cukup lama, atau saat Anda benar-benar yakin meski Anda belum lama menjalin hubungan dengan si dia?


Waktu untuk menyampaikan perasaan Anda paling dalam kepada seseorang yang dicintai memang tidak bisa ditentukan. Apalagi, kalimat ’sakti’ ini bisa menandakah tingkat keseriusan hubungan Anda.
Jadi, tidak bisa sembarangan. Jika ingin si dia juga membalas ucapan, “Aku cinta padamu” ini, ada 5 hal yang perlu dipertimbangkan.


1. Siapa yang mengucapkan pertama kali

Biasanya prialah yang terlebih dulu melontarkan kalimat ini. Tapi, tidak sedikit juga wanita duluan melontarkan kalimat ini, karena emosi cintanya yang tak bisa dibendung.
Jika Anda sudah merasa siap mengucapkan kalimat ini, sebaiknya perhatikan seksama perilaku si dia terhadap Anda.
Jika si dia sudah menunjukkan, Andalah satu-satunya pasangan dalam hidupnya, dan dia mencurahkan semua perhatiannya pada Anda, tak ada salahnya Anda mengucap terlebih dahulu.
Toh, jika perilakunya seperti di atas, pasangan tampaknya juga sedang menunggu waktu yang tepat untuk melontarkan kalimat itu pada Anda.


2. Anda mengatakannya dengan tulus ?

Apakah Anda sadar atau tidak saat mengucapkannya, kalimat “I love you” bisa jadi taktik untuk memanipulasi.
Kalimat itu bisa jadi kekuatan untuk meminta maaf dan melupakan kesalahan.
Hati-hati, jika Anda tidak tulus mengucapkan kalimat ini, bisa jadi bumerang di hubungan Anda.


3. Spontan atau direncanakan?

Cara terbaik untuk bilang “I love you” adalah biarkan perasaan cinta itu tumbuh dalam hati Anda, dan katakan secara spontan di suasana yang tidak direncanakan.
Bila itu terjadi, hal ini akan menjadi kenangan terindah dalam hubungan Anda.


4. Apakah sekarang waktu yang tepat?

Kadangkala waktu terbaik untuk mengucap kata ini adalah menunggu hingga kedekatan Anda berdua yang dirasakan sudah secara emosi.Dengan begitu, si dia dapat merasakan hal sama dengan Anda.


5. Lebih baik diungkapkan verbal atau diganti dengan perhatian Anda ?

Benarkah aksi lebih baik dari kata-kata ? Hal ini tergantung dari Anda juga.
Apakah Anda akan senang jika pasangan bilang “I Love You” pada Anda, atau lebih senang diungkapkan lewat perhatiannya? Jika Anda lebih suka mendengar kalimat tersebut, tunjukkan juga pada pasangan Anda.

" Ngambek "


Bagaimana cara menghadapi dan menyenangkan hati cewe yang sedang ngambek?

Pernah tidak ngerasain hal seperti yang saya rasakan ini, saat akan mengobrol dengan cewe Anda tiba-tiba saja dia ngambek, entah itu ngambek atas masalah apa.
Yang pasti dia ngambek begitu saja dan Anda sebagai cowo kebingungan dengan sikapnya yang gak jelas itu.
Malahan Anda berpikir kalau cewe Anda ngambek akibat Anda salah ucap. Padahal belum tentu demikian.

Namun bisa saja jika cewe Anda ngambek karena pada saat itu Anda lama bales SMS, gara-gara operator sedang trouble alias jaringan error sehingga menyebabkan SMS telat nyampe.
Bisa juga akibat Anda lupa kapan hari ulang tahunnya padahal dihari itu adalah hari ulang tahunnya.
Semua hal seperti itu sangat mungkin terjadi.
Maka, janganlah terlalu sering menebak-nebak apa yang mungkin sedang dipikirkan cewe saat dia sedang ngambek.

Saya pernah, disaat cewe saya ngambek saya selalu saja kepikiran dengan kengambekannya itu, yah.. mungkin berujung dari perasaan bersalah saya.
Bukannya memperbaiki kesalahan, saya malah berkali-kali meminta maaf atas kesalahan yang sebenarnya sama sekali tidak saya ketahui.
Bukannya dimaafkan, pasangan saya malah tambah kesel dengan sikap saya. Aneh memang. Namun begitulah kenyataannya. Hingga kemudian saya bisa memaklumi sikap seperti itu.

Ibaratkan seumpamanya ada seseorang yang menyakiti perasaan saya (ini contoh), kemudian si pembuat masalah selalu mendekati saya untuk mengucapkan kata maaf berkali-kali. Bukannya tambah adem yang ada saya malah makin kesel, apalagi lihat tampangnya yang nyebelin. Udah gitu maksa-maksa minta dimaafin.

Saya yakin, Anda sebagai pembaca juga pasti bakal kepikiran hal yang sama seperti yang saya pikirkan. Kenapa bisa seperti itu ?

Bagaimana cara menghadapi dan menyenangkan hati cewe yang sedang ngambek ?

Ilmu psikologisnya : Jika Anda selalu meminta maaf Anda sama saja seperti membuat kesalahan yang sama berulang-ulang terhadapnya karena Anda selalu mengingatkan pada masalah yang sama, paham maksud saya?

Maka dari itu cukuplah meminta maaf sekali saja. Kalaupun dia memaafkan maka itu adalah berita baik untuk Anda. Namun jika saja Anda belum dimaafkan, jangan terlalu perfeksionis musti harus dimaafkan saat itu juga. Ingat bung, perasaan tidak bisa terobati dengan mudah begitu saja. Mungkin saja dia membutuhkan waktu.

Namun, tidak semua orang akan paham bagaimana cara mengatasi cewe yang sedang ngambek. Ada yang kebingungan setengah mati, ada pula yang putus asa setelah mencoba meminta maaf berkali-kali dan ada pula yang cuek beibeh tidak peduli dengan perasaan sang cewe. Bukannya membuat hati pasangan bahagia, semua itu justru membuatnya semakin membenci.

Untuk menghadapi cewe yang sedang ngambek, coba lakukan cara berikut ini. Semoga saja cara berikut menjadikan hidupmu menjadi lebih bahagia dengan pasanganmu. Membuat hidupmu menjadi lebih bermakna dengan kisah perjuangan cinta.

* Jika Anda berhadapan dengan cewe sanguis ...

Coba tanyakan dahulu permasalahannya.
Tanya seperti ini, “Ada apa?”. Jika dia berkata, “kamu nyebelin” atau “kamu jahat” berarti dia berkata hal yang sebenarnya.
Maka Anda sebagai cowo harus mencoba menyenangkan hatinya.
Tidak perlu minta maaf, bukan itu yang diinginkannya.
Dia hanya meinginginkan kamu memperbaiki kesalahan.
Untuk mencari tahu apa kesalahan kamu, coba kamu ingat-ingat kesalahan yang telah kamu lakukan atau mengingatnya dengan cara memancing cewemu mengatakan kesalahan yang telah kamu perbuat.
Biasanya sanguis akan beusaha jujur kepada Anda untuk menumpahkan perasaannya.
Dengarkan saja apa yang dikatakan olehnya dan jangan membela diri, kemudian curahan hatinya DICERNA !
Setelah itu pikirkan jawaban terbaik yang bisa kamu berikan untuknya atas dasar karena cinta.
Sambil menggoda dirinya untuk menyenangkan hatinya.

* Jika Anda berhadapan dengan tipe cewe melankolis ...

Coba tanyakan juga permasalahannya.
Tanya seperti ini, “Ada apa?”. Jika dia menjawab, “Gak apa-apa” berarti dia berusaha menutupi sesuatu hal yaitu menutupi masalahnya.
Untuk menghadapi tipe cewe melankolis Anda cukup meminta maaf sekali saja dengan kata-kata yang bijak dan romantis. Kalaupun dia masih diam dan tetap berkata, “Gak apa-apa”. Biarkan saja seperti itu, itu pertanda Anda belum dimaafkan karena kata maaf tidak secepat itu didapatkan.
Tetaplah bersikap ceria dan manis terhadapnya atau bersikap biasa saja seperti seolah tak ada masalah.
Maka kelak dia akan kepikiran hal seperti ini,
“Kenapa yah aku memendam kekesalan, padahal cowoku selalu menyenangkan hatiku dan bahagia bersamaku.
Aku merasa bersalah selalu bersikap seperti ini, aku sayang cowoku.” Dan kemudian jreeeng … tiba-tiba saja dia akan meminta maaf kepada Anda, dan disaat itu juga ada kemungkinan dia menceritakan masalah yang dipikirkannya kepada Anda.

* Jika Anda berhadapan dengan tipe cewe koleris ...

Maka bertanyalah juga masalahnya apa.
Biasanya koleris akan diam tanpa kata-kata, membuat kamu kebingungan dan khawatir.
Saya juga sebenarnya tidak menyukai tipe cewe ini disaat dirinya sedang ngambek, karena perkataannya akan lebih menyakitkan melebihi perkataan cewe sanguis.
Berhubung Anda adalah orang yang sangat disayanginya maka cewe koleris lebih cenderung diam saja sambil merendam perasaan kesal teramat dalam.
Untuk menghadapinya, cukuplah dengan juga bersikap diam saja. Tak perlu meminta maaf karena pada akhirnya dia sama sekali tak peduli dengan ungkapan maaf Anda. Ingat ! Jika Anda meminta maaf kepadanya sama saja Anda membuktikan kepada cewe koleris bahwa Anda memang BERSALAH ! Oleh sebab itulah sifat koleris sulit ditebak, namun kenangan antara dirimu dan dialah yang biasanya bisa membuat dirinya luluh dari amarahnya.
Jika ingin berdamai dengannya, tak perlu berdebat untuk mengatakan siapa yang benar ataupun yang salah karena pada akhirnya hanya membuat masalah semakin runyam.
Sayangi saja dia seperti biasa dan berikan ungkapan tulus dari dalam hati.
Jika tidak ditanggapi, biarkanlah seperti itu. Tunggulah hingga dia teringat akan memory kenangan kalian berdua.
Setelah itu rasakan kembali cinta dan bukti bahwa dia amat sangat menyayangimu.

* Jika Anda berhadapan dengan cewe plagmatis ...

Tanyakan juga apa masalahnya.
Tanyakan, “Ada apa?”. Biasanya cewe plagmatis akan menjawab seperti demikian, “Apanya?”. Seolah-olah tidak tahu apa-apa padahal dirinya sedang kesal dengan sikap Anda.
Biasanya tidak sedikit pula cowo yang merasa bosan saat menghadapi cewe plagmatis yang sedang ngambek, karena sifatnya yang damai dan terlalu dingin (padahal emang begitulah sifatnya, dia tak suka menghadapi masalah yang berbuntut panjang dia akan lebih memilih untuk melupakannya begitu saja).
Lalu bagaimana cara menghadapi cewe plagmatis yang sedang ngambek ? Cukup percaya saja apa yang dikatakannya, cukup percaya bahwa dia memang tidak ada masalah.
Kemudian senangkan hatinya dengan sebuah sikap, ingat “sebuah sikap” bukan perkataan.
Karena cewe plagmatis cenderung tidak merespon apapun perkataan Anda.
Cukup mudah bukan jika Anda menyenangkan hatinya dengan mengajaknya jalan-jalan ?

Dari semua contoh tersebut, setidaknya Anda bisa mengambil sikap yang baik dari yang terbaik.
Selain itu, entahlah. Saya juga terkadang masih sering merasa bingung bagaimana menghadapi cewe yang sedang ngambek, namun saya selalu berusaha menghargainya, terutama menghargai perasaannya.

Namun ada juga satu jurus jitu yang bisa membuat cewe begitu sangat menyayangi Anda setelah dia ngambek dengan kesalahan Anda. Inspirasi ini saya dapatkan dari cerita nyata.

Adalah sebuah ungkapan cinta yang benar-benar tulus dari hati dan perasaan. Bukan ungkapan kepura-puraan. Sungguh, terkadang kekuatan cinta tanpa kita sadari mampu menghancurkan batu yang kokoh dan menaklukkan puncak tertinggi. Meluluhkan hati yang bebal dan melembutkan perasaan. Maka.. Cintailah pasangan Anda dengan TULUS.

" 5 Tanda Kita Tidak Bisa Mengontrol Diri "

Ada perbedaan antara seseorang yang marah dengan yang bermasalah dalam mengontrol emosi. Dr. Redford Williams, profesor psikologi di Duke University Medical Center, Amerika Serikat dan penulis buku ‘In Control’ mengungkap lima perbedaannya.

Jika tanda-tanda berikut dialami oleh Anda sebaiknya berkonsultasilah dengan psikiater atau psikolog.

1. Marah besar karena masalah kecil
Marah bisa memiliki efek positif. “Seringkali amarah memberitahu kita untuk melakukan sebuah tindakan,” kata Dr. Williams, seperti dikutip dari cbsnews.com. Tetapi, jika rasa marah muncul dan meledak-ledak hanya karena persoalan kecil, bisa jadi pertanda bahwa seseorang mengalami kesulitan dalam mengontrol emosinya.

2. Interupsi
Seseorang yang marah akan cenderung menjadi orang yang tidak sabar. Apalagi jika tidak bisa mengontrol amarahnya. Orang tersebut akan bermasalah untuk menunggu orang lain mengemukakan pendapatnya. Hal yang dilakukannya kemudian adalah selalu menginterupsi. Meskipun dia diam saja dan membiarkan orang lain bicara, sebenarnya ia tidak mendengarkan.

3. Selalu protes
Menurut Dr. Williams, orang yang menghabiskan waktu untuk mengeluh tentang pelanggaran dan kekurangan orang lain mungkin memiliki masalah dengan amarahnya. Beberapa orang marah dengan kata-kata kasar bicara soal politik, olahraga atau hal lain. Semua racun itu datang dari sumber yang sama yaitu amarah.

4. Sulit memaafkan
Hubungan personal bisa menjadi mimpi buruk ketika seseorang mengalami kesulitan memaafkan orang yang telah menyakitinya di masa lalu. Orang-orang dengan masalah amarah seringkali mengalami kesulitan dalam memaafkan orang lain. Sebaliknya, mereka terus frustrasi untuk kembali pada pengalaman menyakitkan dan kebencian setiap kali mengingat kesalahan tersebut.

5. Wajah memerah
Saat emosi meninggi, wajah bisa terlihat merah. Ketika wajah merah, jika diukur dengan termometer suhu tubuh dalam keadaan tinggi. Kemarahan adalah efek yang jelas dari tubuh dan pikiran. Bahkan, banyak penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang sering marah cenderung memiliki tekanan darah tinggi dan mengalami stroke atau serangan jantung.

" Hal Yang Diinginkan Wanita "


Wanita memang makhluk yang sulit ditebak dan terkadang sering membingungkan pria. Tapi sebenarnya wanita tidaklah serumit dan semisterius yang Anda kira, asal tahu saja apa yang benar-benar mereka inginkan.

Berdasarkan poling yang dilakukan oleh Yourtango seperti dikutip Senin (27/7/2009), ada 10 hal sederhana yang benar-benar wanita inginkan yang mungkin mewakili kebanyakan makhluk hawa tersebut.

1. Penghargaan
Siapa bilang pria saja yang butuh diharga ? Wanita pun ingin opini, karir, hobi, teman, tubuh dan pikirannya dihargai. Jika Anda tidak setuju dengan apa yang dilakukan atau diucapkannya, cobalah menghargainya dan berpikir positif bahwa opininya merupakan kontribusi yang berarti bagi Anda, ketimbang harus menentang terlalu keras atau marah-marah.

2. Seks
Tentu saja wanita menginginkan seks sebagaimana halnya pria. Tapi yang harus diingat, seks yang diinginkan wanita bukan hanya sekedar 'seks'. Memberikannya sentuhan fisik yang kecil seperti pijatan di bahu, kaki atau kepala pun merupakan salah satu bentuk seks yang menyentuh bagi wanita.

3. Romantisme
Suasana romantis bisa diciptakan dimana saja, tidak harus dengan makan malam atau nonton film romantis di bioskop di luar. Nyalakan beberapa lilin di rumah Anda dan perlakukan wanita seperti layaknya pacar yang benar-benar Anda idamkan, bahkan jika sudah menjadi istri sekalipun.

Kencan di rumah, seks di mobil, berciuman seperti pertama kali kencan, dan semua hal yang membuat Anda jatuh cinta padanya tidak harus berhenti ketika Anda sudah menikah dan memiliki tugas lain seperti membersihkan rumah dan mengurus anak. Memberikan bunga pada pasangan tanpa sebab merupakan satu ide romantis yang patut dicoba.

4. Waktu
Mengutarakan cinta memang bisa melalui bunga, tapi memberikan waktu luang untuk bersama dan memperlakukan wanita sebagai proritas jauh lebih mewakili rasa cinta ketimbang memberikan barang apapun.

Hal ini juga termasuk membantunya menyelesaikan pekerjaan rumah tangga jika ia sudah menjadi istri Anda. Jika Anda tiba lebih dulu di rumah dari kantor, tidak ada salahnya membersihkan rumah dan memberi kejutan yang menggembirakan untuk istri.

5. Makan Malam
Bagi seorang istri yang sibuk bekerja dari pagi hingga sore hari, menyiapkan makan malam mungkin merupakan beban yang membuatnya malas memasak di dapur.

Meskipun Anda tidak pandai memasak, tapi menyambutnya dengan menu masakan Anda di depan pintu masak, dijamin membuatnya bahagia, karena menurutnya Anda rela bekerja keras dan sangat pengertian.

6. Komunikasi
Wanita adalah makhluk yang senang berbicara. Mereka tahu Anda mencintainya, tapi mendengar langsung dari mulut Anda akan sangat membahagiakannya. Katakan padanya jika ia terlihat cantik dan sangat seksi. Hal itu akan membuat perasaan mereka senang.

Ketika wanita disebut seksi, ia pun akan berpikir dan bertingkah seksi, meskipun sebelumnya tidak. Katakan bahwa masakannya lezat, ucapkan terima kasih karena telah mengantar anak-anak ke sekolah atau mencuci bak mandi. Biarkan ia tahu bahwa Anda melihat usahanya dan berterima kasih untuk itu.

7. Konsistensi
Hal ini bukan berarti Anda harus menjadi pribadi yang membosankan dan gampang ditebak. Maksudnya yaitu, coba dan usahakanlah memberinya dukungan dan cinta secara konsisten dan dengan energi yang tidak ada habisnya agar ia merasa nyaman.

8. Tekad Yang Kuat
Memiliki tekad yang kuat berarti Anda harus siap memperjuangkan apapun demi pasangan Anda. Hal ini tidak harus dengan melakukan hal-hal besar, cobalah memperhatikan hal-hal kecil seperti mendengarkannya ketika berbicara.

9. Humor dan Rasa Malu
Dua sifat ini saling berhubungan, artinya memiliki rasa humor harus dibatasi rasa malu. Wanita memang senang memiliki pasangan yang lucu dan humoris, tapi mereka tidak ingin pasangannya berbuat hal yang memalukan di depan umum.

10. Tantangan
Wanita yang merasa termotivasi dan mendapat kejutan dari pasangan mengaku merasa hidupnya lebih bahagia. Berdasarkan hasil poling, wanita lebih bahagia ketika mendapatkan dorongan dari pasangannya untuk mencapai tujuan-tujuan hidupnya, karena ia akan merasa tertantang untuk bisa mencapai tujuan itu.

" Alasan Wanita Berselingkuh "


Kenapa sih cewe bisa selingkuh? bukannya selingkuh itu mainan cowo? Memang menurut satu study, hanya 14% istri yang selingkuh, jika dibanding para suami yang mencapai 22%. Tapi sebenarnya penyebabnya apa sih? kita coba liat atu2 deh..

10. Kurang sex
Awal2nya sih, belum ada tanggung jawab, belum ada anak2, main2 aja menyenangkan, dan sex juga menyenangkan, tapi dengan keberadaan hal-hal ini, terkadang tidur akhirnya terasa lebih penting. Ingat! Perempuan ingin merasa dipuja. Jadi jika anda tidak membuat istri anda merasa diinginkan, ia tentunya berusaha mencari dimana ia diinginkan! Jadi, coba tetap pertahankan kencan berdua, kirim email atau SMS yang membuat dia selalu merasa bahwa anda kangen, intinya, jangan tinggalkan ciuman, pelukan dan sex dari kehidupan anda!

9. Pengen nakal aja
Kadang kita juga pengen nakal kan? nah, begitu juga wanita. Mereka juga terkadang memiliki dorongan yang sama seperti cowo. Terkadang hal ini timbul karena adanya perubahan besar, misalnya penurunan berat badan besar2an, pekerjaan baru, krisis tengah baya, dll. Atasi hal ini dengan tetap membuka semua jalur komunikasi, dan tetap jaga agar dia lebih mau curhat ke anda daripada ke orang lain.

8. Harga diri.
Seks memang adalah pendukung yang kuat dan cepat, yang akan mendorong harga diri wanita, dia merasa lebih seksi, lebih cantik dan lebih
disayang. Jika istri anda punya masalah seperti ini, belum tentu dia akan selingkuh, tapi, anda bisa membantu dengan cara memberi perhatian, dan beri pujian, tanya berbagai hal, senggak2nya jadikan dia ratu di hati anda!

7. Balas dendam
Emang anda nggak selingkuh, tapi mungkin dana pensiun anda berdua anda buang sia2 di meja judi, atau anda boong gila2an. Anda pasti merusak kepercayaan istri anda (dan juga hati anda). Istri anda akan merasa terluka dan dikianati, dan istri anda ingin sekali membalas dan melukai anda seperti anda melukainya. Untuk mencegah hal ini, jangan cuman berkata 'maaf', tunjukkan! Ingat! Aksi nyata berbicara lebih banyak!

6. Kurang intim.
Anda punya semua, rumah besar, mobil penuh garasi, tabungan ndak abis-abis. Tapi, itu semua hanya yang tampak luar, didalamnya hubungan anda dengan istri anda kurang satu hal yang paling penting: kedekatan! Bukan sex yang selalu membuat anda berdua terasa terhubung, sentuhan, ciuman, pelukan, dan komunikasi. Wanita sangat membutuhkan ini, dan jika anda tidak memberikannya, dia bisa cari di tempet lain lho! Cara meningkatkan keintiman atau kedekatan anda berdua? Lebih sering berdua, pijat kakinya, makan malam romantis, beri apa yang wanita inginkan untuk merasakan kesatuan dan kedekatan.

5. Merasa tidak dianggap, dicuekin atau tidak dihargai.
Ingat, istri anda memegang banyak sekali tugas di rumah, rapi2, masak, belanja, jaga anak, banyak deh. Ketika istri anda mulai merasa bahwa ia lebih mirip pembantu, daripada jadi istri, maka wajar aja kalo dia bisa2 lari. Apalagi karena hobi anda misalnya golf deh, dan jauh lebih sering di lapangan daripada dirumah, apa salah jika istri anda mencari perhatian di tempat lain? Bukan berarti anda terus ninggalin kerjaan, coba bantu istri anda dengan ikut berbagi tugas rumah tangga.

4. Penarikan diri secara emosi
Wanita adalah mahluk emosi. Mereka bukan hanya membutuhkan dukungan fisik, tapi juga emosi. Sekali anda mundur dari hubungan yang ada, mereka akan melihat tanda bahwa hubungan ini sudah berakhir. Jadi secara teknis, dia tidak selingkuh, tapi dia mengambil langkah maju dalam kehidupan dia. Jadi, hindari masalah ini, selalu berusaha ada dalam hubungan yang ada. Benar, berarti anda juga harus berbagi kepadanya, gengsi sih, tapi lebih baik kan daripada dia mencari orang lain?

" Tirp's "

3. Bosan di kamar.
Masih inget? masa tiap hari makan sate? kita kan pengen rendang juga kadang-kadang, hal itu juga dialami cewe lho! Jadi coba imbangi sense petualangan dia, dan tetap bantu agar adrenalinnya tetap mengalir. Hindari rutinitas, kurangi pengulangan. Bikin acara weekend seru, ciuman seru sambil nonton, cium dia, cuman karena anda pengen, ajak makan siang ditengah2 rutinitas kantor, apa aja yang berbeda dan menyenangkan.

2. Strategi aman
Dadipada putus, mendingan selingkuh. Dengan cara ini dia tidak harus berurusan dan mengalami putusnya hubungan, yang tentunya bakal sangat sulit dihadapi oleh seorang wanita. Jadi, selingkuh adalah cara paling aman, setidaknya menurut dia sih. Maka itu, komunikasi adalah kuncinya. Buat dia tahu dan sadar bahwa anda adalah tempat yang tepat buat dia untuk mencurahkan semuanya, buktikan bahwa anda mau meluruskan semua masalah dalam hubungan anda

1. Balas dendam anda selingkuh
Panasnya neraka aja kalah ama sakit hati wanita jika disakiti. Maka jika anda selingkuh, rasakan sakitnya diselingkuhi! Selingkuhnya adalah balas dendamnya, dan kesempatan buat dia membalas di bidang yang sama. Anda tidak akan pernah dapat memperbaiki kesalahan ini, tapi anda bisa meminta maaf, dan pastikan bahwa anda tidak akan mengalami lagi.

Dari semua alasan diatas, sebenarnya terlihat bahwa hati (atau) ego seorang wanita yang membutuhkan penyembuhan, bukan libidonya. Secara umum, tetap buka semua jalur komunikasi, sealu dukung dan dorong dia, berikan apa yang akan selalu menyalakan api sayang anda berdua. Secara singkat:

Jangan biarkan anda memberi alasan untuk dia berselingkuh!

" Cara Cepat Menghilangkan Stress "


1. Tarik nafas dalam-dalam
Sewaktu kamu menarik nafas yg dalam secara sadar, itu akan membuat kamu lebih relax, kata Frederic Luskin, PhD, pengarang Stress Free for Godd (HarperOne).
Taruh tanganmu diatas pertumu dan pandanglah perutmu yg mengembang sekitar 3-4 detik ketika kamu manrik dafas dalam, tahan nafasmu, kemudian lepaskan nafasmu pelan2 sambil melihat perutmu mengecil lagi.

2. Memikirkan hal yang menyenangkan
Setiap pagi, pikirkan 1 hal kecil yang menyenangkan yg kamu rencakan untuk dilakukan pada hari itu (nelponin sang pacar) dan 1 hal besar (trip jalan2 ke gunung), demikian saran Allen elkin PhD, direktur Stree Manajemen dan pusat konsultasi.
Dengan demikian akan melatih otak anda untuk tidak memikirkan kejadian tidak mengenakan yang akan terjadi hari itu.

3. Lakukan perubahan kecil terhadap rutinitas anda.
Lakukan perubahan kecil terhadap rutinitas sehari-hari anda. contoh: menyoba makanan baru yang tidak pernah anda rasakan.

4. Keluarkan foto-foto hari special anda yg berbahagia
Keluarkan foto2 dari 3 hari spesial anda yg berbahagia, seperti foto ketika anda mendapat penghargaan, kelahiran anak, dsb.
Hanya memandang foto2 itu selama 10 detik dapat mengurangi ketengangan anda dan anda akan lebih relax.

5. Berilah pujian untuk sekeliling anda
Studi menemukan bahwa semakin banyak anda memberikan perlakuan hangat kepada sekeliling anda, semakin anda tahan terhadap stress.
Maka pujilah hasil kerja teman-teman anda karena itu akan berakibat baik untuk kedua belah pihak

6. Jadilah hari Senin itu sebagai hari yang menyenangkan
Banyak orang yg tidak suka akan hari Senin karena memikirkan kerjaan menumpuk dan penantian yang lama untuk ke akhir minggu. Serangan jantung juga lebih banyak terjadi di hari Senin daripada hari-hari lainnya. Oleh sebab itu, jadwalkan kegiatan yang menyenangkan anda justru di hari Senin karena anda akan menanti-nantikan hari tersebtu daripada membencinya. Seperti: jadwalkan kunjungan apel ke pacar anda justri di hari Senin tersebut :)

7. Berilah waktu 15 menit untuk anda sendiri sebelum pulang ke rumah
Setelah jam kerja berakhir, bersantailah sekitar 15 menit untuk diri anda sendiri sebelum memutuskan untuk pulang ke rumah. Itu bukanlah berarti anda menghabiskan waktu, tetapi akan membantu diri anda untuk menjauhkan kepenakan yang anda dapatkan di kantor sehingga mood anda akan menjadi lebih baik saat anda tiba di rumah.

8. Bikinlah daftar tentang kekhawatiran anda
Kadang anda terlalu khawatir sampai tidak bisa tidur di malam hari. Jika ini terjadi, ambil lah kertas dan tulislah semua kekhawatiran mu. Kemudian bicaralah pada dirimu sendiri bahwa saya baru akan khawatir besok hari. Kammu akan terkejut kalau anda akan memandang kekhawatiran tersebut secara berbeda keesokan harinya.

9. Belajar untuk bertengkar secara fair
Dalam suatu polling, bertengkar dengan sesama adalah salah satu stress terbesar. Menurut bonnie Eaker Weil, PhD, ambilah 5 menit time-out untuk menarik nafas dan calm down dan akhirilah pertengkaran dengan hal-hal yang positif seperti seling peluk atau cium. Halo ini akan mengurangi stress anda.

10. Menghirup wangi tanam-tanaman
Menurut Sue Jonas ahli aromaterapi, mencium wangi Valerian bisa membantu anda tidur dan wangi bunga mawar akan menenangkan anda.

11. Melihat dari sudut pandang yg berbeda
Pada saat kita menghadapi masalah, cobalah melihat dari sudut pandang yg berbeda. Tariklah nafas yang dalam, dan bayangkan stress anda yang mengecil dan kebahagiaan yang mananti anda.

" Mengatasi Patah Hati "


1. MENANGISLAH !

Angkat tinju tinggi-tinggi dan sesali diri: "Kok saya ?".
Jatuhkan diri ke lantai dan pukullah lantai dengan penuh perasaan: "Masa sih akhirnya hanya begini saja?"
Kalau perlu, kamu mengamuk dan sambunglah dengan cucuran air mata sambil menangisi kejamnya perbuatan umat manusia. Kalau kamu nggak bisa nangis, sewa film English Patient biar air mata mengalir deras.

2. BIARKAN KESEDIHAN MELANDA

Kamu boleh berduka cita.
Ini lebih baik daripada memendam perasaan.Hanya saja, cobalah untuk tetap bersikap anggun dan tangguh.
Jangan keliatan murung di hadapannya. Berakting sedih seperti pemain sinetron tidak ada pengaruhnya bagi orang lain.

3. CERITAKAN KESEDIHAN KAMU

Pada teman dekat atau keluarga.
Kalau kamu bilang nggak ada seorang pun yang memahami situasinya, kamu salah besar.
Kita semua pernah mengalami trauma putus cinta, jadi kita semua mengerti dan ingin melupakannya.
Tapi jangan muntahkan perasaanmu pada semua orang yang kamu temui.
Asal tahu saja, banyak orang sering tidak peduli dengan perasaan orang lain.

4. JANGAN KHAWATIR

Jika dia bertingkah seolah-olah berhasil mengangkat 10 ton beban dari pundaknya.
Pria membutuhkan waktu lebih lama untuk mengakui dengan terus terang mengenai perasaannya.
Cepat atau lambat dia akan memperlihatkannya juga. Untuk sementara, kamu boleh ngerasa senang.

5. JAUHKAN DIRI KAMU DARINYA

Kalau itu membuatmu merasa lega. Asal aja kamu ingat-ingat lagi sulitnya untuk berlagak cuek pada saat kamu lagi butuh.

6. IKUTLAH LATIHAN KEBUGARAN

Aliran endorfin akan menaikkan semangat kamu dan siapa tahu kecengan cakep yang tersenyum lagi aerobik itu akan melambungkan hati kamu.

7. MULAILAH UNTUK MEMBACA BUKU

Susahnya kalau kehilangan kekasih adalah hilangnya seseorang untuk dirangkul.
Membaca buku bermutu sebelum tidur, ternyata merupakan cara lebih ampuh.

8. NIKMATI BENDA-BENDA

Yang dibenci dia semasa kamu masih bersamanya.
Bakarlah minyak aromaterapi dengan bau yang keras, konsultasilah dengan psikolog, masaklah makanan vegetarian atau pakai pakaian yang kamu suka tanpa takut dikritik.

9. POTONGLAH RAMBUT KAMU

Secara simbolis memotang rambut berarti mengangkat beban dari pundak atau memulai sesuatu yang baru.

10. GANTI PARFUM KAMU

Kamu nggak memerlukan lagi bau-bauan yang biasanya mengingatkan kembali pada hari-hari yang indah bersamanya.

11. HABISKAN WAKTU BERSAMA TEMAN-TAMAN

Nikmatilah bergaul seperti masa-masa ABG dulu. Belief it, kamu bakal ngerasa lebih tenang setelah mendengat cerita sedih yang juga dialami teman-teman.

12. BERSIKAPLAH ASEKSUAL

Hindari lawan jenis untuk sementara waktu.
Cara ini akan melancarkan jalan kamu menuju ketenangan emosi.
Tapi kalau kamu nggak bisa melupakan keinginan untuk bermesraan dengan sang mantan, anggap saja itu hal yang biasa. Putus cinta sudah pasti membuat orang lebih rindu.
Kalau akhirnya kamu bisa bertemu lagi, bukan pertanda anda kembali menjalin hubungan yang sudah gagal itu.

13. BERPIKIRLAH SECARA MATANG

Yakinkan diri kamu kalau kejadian itu memang harus terjadi.
Percaya pada kemampuan diri sendiri, itulah cara untuk menyembuhkan perasaan. Luapan kegembiraan tidak harus selalu berakhir di pelaminan.
Putus cinta memang menyakitkan, tetapi tidak separah perceraian.

14. BUATLAH DUA DAFTAR BERBEDA

Pada satu daftar, catatlah apa yang bikin kamu nggak bahagia dalam hubungan kalian.
Kemudian, pada daftar satunya lagi, tuliskan apa yang kamu harapkan dari sebuah hubungan.
Pakailah kedua daftar itu untuk membantu menghilangkan pola pikir negatif anda, yaitu adanya perasaan di tolak oleh si dia.

15. DENGARKAN

Jika teman-teman baik membeberkan kekurangan-kekurangan mantan kamu dan membantu kamu untuk memandang dia lebih realistis. Tetapi jangan teruskan pembicaraan yang bersifat ‘penuh kebencian’.

16. GANTILAH

Barang-barang di tempat tinggal kamu yang mengingatkan kamu padanya.
Kalau tinggal berdekatan pindahlah sementara waktu kalau perlu. Singkirkan foto-fotonya. Berhenti mendengarkan lagu-lagu yang pernah kalian senangi. Ciptakan suasana baru dengan membeli CD baru yang nggak ada hubungannya dengan kenangan masa lalu.

17. GUNAKAN SEMUA KEKUATAN KAMU

Untuk mempertahankan keputusanmu.
Hati kamu mungkin hancur lebur, tapi akhirnya apa yang tampak seperti kekuatan dari luar akan menjadi jalan keluar untuk penyembuhan di dalam diri kamu.

18. MANJAKAN DIRI KAMU

Kamu dipaksa berhenti untuk mikirin orang lain. So, kumpulin aja seluruh tenaga itu untuk diri sendiri.

19. LAWAN RASA TAKUT

Putus secara mendadak seperti dipaksa mengubah kebiasaan dengan tiba-tiba.
Biar nggak takut menghadapinya sadari aja kamu mendapat pengalaman baru akibat perubahan itu, yaitu pematangan emosi yang ternyata bisa menguatkan watak.

20. CARILAH BANTUAN

Meskipun kamu udah berusaha sekuat tenaga dan segala upaya untuk menyembuhkan diri and tetep gagal, cobalah untuk berkonsultasi dengan ahlinya (Psikolog juga boleh!). Beberapa hal yang dapat membantu kamu untuk bangkit lagi, adalah menerima saran obyektif dari seorang teman yang pendengar setia, ngobrol dengan teman-teman dan memusatkan perhatian agar sembuh dari sakit hati & kehilangan

" Penyebab Perceraian "


1. Komunikasi.

Kurangnya kesempatan untuk melakukan komunikasi yang intens, dengan kualitas yang baik.
Bagi pasangan menikah, penting punya ruang dan emosi untuk bisa saling curhat, mengungkapkan isi hati baik pujian, harapan, kesenangan maupun kekesalan.

Kedua belah pihak perlu punya kesadaran dan niat penuh untuk mendiskusikan persoalan dengan kepala dingin.
Tujuan diskusi adalah untuk mencari jalan keluar, bukan sekedar meluapkan emosi.

2. Harapan Tidak Realistis.

Berharap pasangan akan berubah setelah menikah.
Hal ini berhubungan dengan pemahaman masing-masing pihak terhadap pasangannya.
Seringkali perselisihan terjadi karena mengharapkan perubahan dari pasangan.

Padahal perilaku yang diprotes belum tentu membahayakan fisik maupun mental pasangan.
Pasangan suami-istri perlu rela hati menurunkan harapan atas perilaku pasangan yang tidak prinsip.

3. ‘Power’ Dalam Perkawinan.

Ada yang ingin suami pegang kendali, ada yang ingin istri yang mengatur.
Padahal ini hanyalah masalah kesepakatan. Terlihat tidak penting, namun nyatanya bisa mengantar pasangan ke pengadilan agama.

4. Konflik Peran.

Dalam perkawinan akan ada pembagian peran, seperti siapa yang mengasuh anak, siapa yang mencari nafkah. Ini bisa jadi sumber pertentangan dan menimbulkan ketidakpuasan antar suami-istri. Terutama karena sekarang banyak istri berkarir.

5. Cinta Meredup.

Ada yang bilang daripada diberi perasaan jatuh cinta, lebih baik diberi kekuatan menjaga cinta.
Karena cinta itu perlu dipupuk agar terus menyala.
Pasangan yang sudah menikah, berapa tahun pun, perlu tetap membakar cinta, salah satunya dengan mengungkapkan rasa sayang.

Biasanya orang bilang, “Ah sudah nikah, untuk apa aku menunjukkan rasa cinta,” atau bilang, “Ah buat apalah mesra, seperti orang pacaran saja.” Padahal jika satu dua tahun tanpa ekspresi, cinta bisa hambar.

6. Affair (Orang Ketiga).

Adanya orang ketiga membuat sebuah perkawinan sulit dipertahankan
Selain cinta yang membutakan, hal paling penting yang justru membuat perkawinan bubar jalan adalah kepercayaan. Dalam sebuah perkawinan, rasa saling percaya -yang melahirkan rasa aman dan nyaman- adalah tiang utama.

Begitu kepercayaan itu hilang, maka tidak ada lagi faktor penguat.
Sehingga, pasangan yang sudah menikah perlu berpikir panjang sebelum bermain api.
Alasan “tidak melibatkan perasaan” ketika melakukan affair adalah argumentasi “lima menitan”.
Karena arah perasaan seringkali tidak bisa ditebak.

7. Seks.

Ini adalah paling kecil dari alasan retaknya sebuah rumah tangga,
Karena seks bisa diabaikan ketika rasa sayang yang dalam masih terpelihara.
Rasa sayang itulah yang menahan seseorang untuk menyakiti pasangan dan menggugat talak maupun cerai.

" Perempuan Berkualitas "


1. Lemah-lembut
Coba perhatikan cara Cewek berbicara kepana teman-temannya.
Apakah dia selalu suka bernada keras, teriak-teriak, atau malah sopan dan selalu lembut dalam berkata-kata ?
Ciri-ciri inilah yang mencerminkan di mana cara si Cewek akan berbicara kepada kamu dan keluargamu nantinya.

2. Hemat
Cowok mana yang mau punya Cewek bermaterialistis ?
Nanti kalau kamu sudah berkeluarga dengan Cewek tersebut, dia akan menghabiskan uang untuk belanja baju-baju yang tidak perlu.
Coba perhatikan dari cara dia menghabiskan uangnya sekarang. Apakah dia termasuk orang yang hemat, pelit, atau hura-hura?

3. Perhatian
“Kok dia bisa ingat dengan ulang tahun orang tuaku ?” ujar kamu.
Itu adalah pertanda bagus. Dia benar-benar perhatian akan hal-hal kecil seperti itu. Padahal, kalian belum menikah. Sehabis kamu pulang kerja, makananpun sudah tersedia. Saat kamu sedang sakit, dia memasakan bubur untuk kamu. Hal-hal kecil seperti itulah yang akan membantu dan memperkuat hubungan kamu.
Bukankah Cowok juga memang suka diberi perhatian lebih dari si Cewek ?

4. Penyabar
Kamu telat untuk kencan dengan si Cewek tapi si Cewek tidak marah sama sekali saat kamu datang dan dia sudah menunggu 25 menit kelaparan.
Kenapa sabar itu ciri-ciri yang baik ?
Coba pikirkan kalau anda sedang dalam situasi apa saja yang berbau negatif; kesabaran itu akan membantu suasana itu tidak menjadi lebih buruk.
Coba bayangkan kamu sedang kencan dengan Cewek yang tidak sabar.
Sedikit-sedikit dia marah karena kamu tidak tepat waktu, berbuat sedikit kesalahan
Kencan yang seharusnya senang-senang malahan menjadi pengalaman buruk. seperti link dibawah ini

5. Sederhana
Perhatikan apakah si Cewek kamu suka berlebihan di depan teman-temannya.
Apakah dia suka memamerkan tas baru yang baru dia beli hari itu juga ?
Orang yang suka pamer dan tidak sederhana menunjukan kalau si Cewek itu tidak percaya diri; ada kekurangan yang dia punya dan ingin menutupinya dengan memamerkan sesuatu yang lebih dari dia.
Ini sifat yang tidak bagus untuk para Cowok.

6. Jaga kecantikan
Tidak berarti Cewek itu harus tampil cantik, tapi menjaga kecantikan itu juga berarti itu Cewek tahu bagaimana caranya menjaga dan merawat dirinya sendiri.
Jikalah anda sedang berkencan dengan dia, perhatikanlah “make-up” yang dia pakai.
Apakah terlalu berlebihan sehingga menarik perhatian orang-orang lain di sekitar anda ?
Apakah dia memakai rok mini yang berlebihan ?
Jaga kecantikan itu berarti menjaga penampilan secukupnya dan sewajarnya di saat dan tempat yang benar.

7. Dewasa dan bijaksana
Cowok Ganteng suka dengan Cewek yang bijaksana dan bersikap dewasa.
Di saat kesusahan, Cowok akan membutuh bantuan dari seorang Cewek yang dewasa dan bijaksana dalam mengambil keputusan.

8. Taat beragama
Agama adalah salah satu pegangan hidup untuk kita manusia.
Taat kepada agama juga menunjukan kalau si Cewek akan taat terhadap kamu.
Bukan berarti kamu bisa semena-mena terhadap dia dan menyuruh si Cewek untuk menuruti apapun yang kamu mau, tapi taat beragama menunjukan bahwa si Cewek juga mempunyai prinsip hidup yang baik dan yang dia tekuni.

9. Keibuan
Cewek kalau senang bermain dengan anak kecil, bisa menggendong bayi, menunggu mereka tidur, dan sebagainya. Inilah tanda-tanda dari Cewek yang bisa kamu bayangkan saat mereka menjadi istri kamu.
Dia akan menjadi seorang ibu yang pandai di dalam rumah tangga.

10. Tabah menderita dan mau bekerja keras
Inilah salah satu ciri-ciri dari Cewek yang agak susah dicari. Mengapa ? Cewek sudah terbiasa dengan tradisi di mana Cowok yang mencari uang. Di masa-masa sulit, Cewek biasanya tidak terbiasa untuk bekerja keras untuk keluarga. Jikalau kamu sudah menemukan Cewek yang tabah menderita dan mau bekerja keras, hargailah dia.

" Yang Dicari Wanita Dari Pria "


Pilihan pasangan seks masih sangat ditentukan oleh pola pemikiran yang berubah-ubah yang dengannya wanita pertama-tama mencari pasangan yang bisa dijadikan tempat bersandar. Untuk alasan tersebut, penampilan fisik tampaknya kurang penting bagi wanita daripada kualitas kepribadian.

Umur juga bukan merupakan faktor yang penting bagi wanita dalam memilih pria. Berbeda dengan pria, yang cenderung mencari wanita yang lebih muda, wanita bisa tertarik pada pria dari segala kelompok umur.

Kepribadian
Percaya diri, penuh kasih sayang, mandiri dan dominan cenderung dirasakan sangat menarik, seperti juga dapat diandalkan dan setia, serta kualitas yang menunjukkan kehangatan, keintiman dan penuh perhatian. Pria yang mencoba berhubungan dengan wanita dan berbicara dengan bebas dan terbuka tentang apa yang menarik perhatian mereka, dan menggunakan suara yang bersungguh-sungguh, lebih berhasil dengan wanita.

Kecakapan
Pria yang sukses dalam pekerjaan atau bidang olah raga, dan mempunyai bukti nyata, lebih disukai daripada pria yang kurang bisa menarik perhatian wanita.

Kualitas fisik
Pria yang fit dan sehat, dengan tubuh berotot bagus, agak kurus dan tidak merokok, dan barangkali memiliki karakter feminin yang mengejutkan seperti bulu mata panjang, dianggap lebih menarik daripada pria kekar berotot. Wanita lebih suka pria yang lebih tinggi daripada dirinya.

Karakter pribadi
Yang menarik bagi wanita adalah tubuh yang sehari-hari bersih dari keringat dan bebas bau badan; daerah genital yang baunya tidak terlalu tajam; tangan yang terawat; kaki yang dicuci bersih, kaos kaki yang bersih setiap hari; rambut yang bersih; wajah yang dicukur bersih atau dengan jenggot yang rapi dan tanpa cambang.

" Penyakit Hati Yang Membuat Hidup semakin Rumit "

Seringkali secara sadar ataupun tidak sadar kita terlibat dalam beberapa keadaan juga percakapan yang membuat situasi yang kita hadapi bermasalah bahkan bisa membuat masalah tersebut bisa lebih rumit dan kompleks. Kadang kebiasaan yang tidak baik ini justru terasa mengasikan bagi sebagian orang karena bagi mereka hidup tanpa hal-hal yang negatif serasa tanpa bumbu sedap. Namun sadarkan kita bahwa hal-hal negatif berikut malah membuat hidup Anda terjerembab dalam semakin rumitnya masalah baik bagi diri Anda maupun orang lain.

Menggosip memang asik, tapi bisa membuat hidup yang sudah penuh masalah menjadi semakin bermasalah
Mari kita lihat hal-hal negatif (penyakit hati) yang musti kita hindari, apalagi di bulan Puasa seperti sekarang ini. Yuk kita simak satu persatu untuk bahan koreksi dan cerminan diri kita:

1. Iri hati
Sifat ini membuat kita selalu merasa tidak senang dengan kesenangan, kebahagiaan, keberuntungan, dan kesuksesan orang lain. Kita pun cenderung berusaha menyaingi orang itu dengan berbagai cara. Bahkan, terkadang kita ingin merusak kesenangan itu. Namun, jika rasa iri lebih kepada ke arah kebaikan, seperti ingin sukses agar dapat menyebarkan ilmu di kemudian hari atau iri untuk menyebarkan kebahagiaan kepada orang lain, boleh-boleh saja, lho.

2. Provokatif
Sifat ini membuat kita berusaha untuk selalu memengaruhi orang lain melakukan tindakan yang kurang baik. Misalnya, menulari kebencian kita kepada orang lain atau memanas-manasi dengan tujuan menimbulkan permusuhan atau melahirkan kebencian dengan orang itu kepada orang lain.

3. Menebar fitnah
Inilah kegiatan menyebarkan kejelekan orang lain sehingga nama baik orang itu tercemar atau membohongi seseorang agar menimbulkan kebencian.

4. Berburuk sangka
Buruk sangka adalah sifat yang selalu mencurigai atau menyangka orang lain berbuat buruk tanpa disertai bukti yang jelas.

5. Ingkar janji
Penyakit hati ini berupa sikap tidak bertanggung jawab atau mangkir atas amanat atau kepercayaan yang telah dilimpahkan orang lain kepada kita. Biasanya disertai bohong dengan mengobral janji. Orang yang sering ingkar janji berisiko tidak disukai orang di sekitarnya dan kemungkinan besar tidak akan dipercaya lagi untuk mengemban suatu tanggung jawab di kemudian hari.
Bagaimana menurut Anda, apakah ada “penyakit-penyakit” hati lain yang patut dihindari supaya hati kita bisa senantiasa bersih?

" Kelemahan Manusia "


1. MENYALAHKAN ORANG LAIN

Itu penyakit P dan K, yaitu Primitif dan Kekanak-kanakan.
Menyalahkan orang lain adalah pola pikir orang primitif. Di pedalaman Afrika, kalau ada orang yang sakit, yang Dipikirkan adalah : Siapa nih yang nyantet? Selalu “siapa” Bukan “apa” penyebabnya.
Bidang kedokteran modern selalu mencari tahu “apa” sebabnya, bukan “siapa”.
Jadi kalau kita berpikir menyalahkan orang lain, itu sama dengan sikap primitif. Pakai koteka aja deh, nggak usah pakai dasi dan jas.
Kekanak-kanakan. Kenapa ? Anak-anak selalu nggak pernah mau disalahkan.
Kalau ada piring yang jatuh,” Adik tuh yang salah”, atau “mbak tuh yang salah”.
Anda pakai celana monyet aja kalau bersikap begitu.
Kalau kita manusia yang berakal dan dewasa selalu akan mencari sebab terjadinya sesuatu.


2. MENYALAHKAN DIRI SENDIRI

Menyalahkan diri sendiri bahwa dirinya merasa tidak mampu.
Ini berbeda dengan MENGAKUI KESALAHAN.
Anda pernah mengalaminya ? Kalau anda bilang tidak pernah, berarti anda bohong. “Ah, dia sih bisa, dia ahli, dia punya jabatan, dia berbakat dsb, Lha saya ini apa ?, wah saya nggak bisa deh. Dia S3, lha saya SMP, wah nggak bisa deh. Dia punya waktu banyak, saya sibuk, pasti nggak bisa deh”.
Penyakit ini seperti kanker, tambah besar, besar di dalam mental diri sehingga bisa mencapai “improper guilty feeling”.
Jadi walau yang salah partner, anak buah, atau bahkan atasan, berani bilang “Saya kok yang memang salah, tidak mampu dsb”.
Penyakit ini pelan-pelan bisa membunuh kita. Merasa inferior, kita tidak punya kemampuan.
Kita sering membandingkan keberhasilan orang lain dengan kekurangan kita, sehingga keberhasilan orang lain dianggap Wajar karena mereka punya sesuatu lebih yang kita tidak punya.


3. TIDAK PUNYA GOAL / CITA-CITA

Kita sering terpaku dengan kesibukan kerja, tetapi arahnya tidak jelas.
Sebaiknya kita selalu mempunyai target kerja dengan milestone.
Buat target jangka panjang dan jangka pendek secara tertulis.
Ilustrasinya kayak gini : Ada anjing jago lari yang sombong. Apa sih yang nggak bisa saya kejar, kuda aja kalah sama saya. Kemudian ada kelinci lompat-lompat, kiclik, kiclik, kiclik. Temannya bilang: “Nah tuh ada kelinci, kejar aja”. Dia kejar itu kelinci, wesss…., kelinci lari lebih kencang, anjingnya ngotot ngejar dan kelinci lari sipat-kuping (sampai nggak dengar / peduli apa-apa), dan akhirnya nggak terkejar, kelinci masuk pagar. Anjing kembali lagi ke temannya dan diketawain.
“Ah lu, katanya jago lari, sama kelinci aja nggak bisa kejar. Katanya lu paling kencang”.
“Lha dia goalnya untuk tetap hidup sih, survive, lha gua goalnya untuk fun aja sih”.
Kalau “GOAL” kita hanya untuk “FUN”, isi waktu aja, ya hasilnya Cuma terengah-engah saja.


4. MEMPUNYAI “GOAL”, TAPI NGAWUR MENCAPAINYA

Biasanya dialami oleh orang yang tidak “teachable”.
Goalnya salah, focus kita juga salah, jalannya juga salah, arahnya juga salah.
Ilustrasinya kayak gini : ada pemuda yang terobsesi dengan emas, karena pengaruh tradisi yang mendewakan emas. Pemuda ini pergi ke pertokoan dan mengisi karungnya dengan emas dan seenaknya ngeloyor pergi. Tentu saja ditangkap polisi dan ditanya. Jawabnya : Pokoknya saya mau emas, saya nggak mau lihat kiri-kanan.


5. MENGAMBIL JALAN PINTAS, SHORT CUT

Keberhasilan tidak pernah dilalui dengan jalan pintas.
Jalan pintas tidak membawa orang ke kesuksesan yang sebenarnya, real success, karena tidak mengikuti proses.
Kalau kita menghindari proses, ya nggak matang, kalaupun matang ya dikarbit. Jadi, tidak ada tuh jalan pintas.
Pemain bulutangkis Indonesia bangun jam 5 pagi, lari keliling Senayan, melakukan smesh 1000 kali. Itu bukan jalan pintas. Nggak ada orang yang leha-leha tiap hari pakai sarung, terus tiba- tiba jadi juara bulu tangkis. Nggak ada ! Kalau anda disuruh taruh uang 1 juta, dalam 3 minggu jadi 3 juta, masuk akal nggak tuh ? Nggak mungkin !.
Karena hal itu melawan kodrat.


6. MENGAMBIL JALAN TERLALU PANJANG, TERLALU SANTAI

Analoginya begini : Pesawat terbang untuk bisa take-off, harus mempunyai kecepatan minimum. Pesawat Boeing 737, untuk dapat take- off, memerlukan kecepatan minimum 300 km/jam. Kalau kecepatan dia cuma 50 km/jam, ya Cuma ngabis-ngabisin avtur aja, muter-muter aja. Lha kalau jalannya, runwaynya lurus anda cuma pakai kecepatan 50 km/jam, ya nggak bisa take-off, malah nyungsep iya. Iya kan ?


7. MENGABAIKAN HAL-HAL YANG KECIL

Dia maunya yang besar-besar, yang heboh, tapi yang kecil-kecil nggak dikerjain.
Dia lupa bahwa struktur bangunan yang besar, pasti ada komponen yang kecilnya.
Maunya yang hebat aja. Mengabaikan hal kecil aja nggak boleh, apalagi mengabaikan orang kecil.


8. TERLALU CEPAT MENYERAH

Jangan berhenti kerja pada masa percobaan 3 bulan.
Bukan mengawali dengan yang salah yang bikin orang gagal, tetapi berhenti pada tempat yang salah.
Mengawali dengan salah bisa diperbaiki, tetapi berhenti di tempat yang salah repot sekali.


9. BAYANG BAYANG MASA LALU

Wah puitis sekali, saya suka sekali dengan yang ini.
Karena apa ? Kita selalu penuh memori kan ? Apa yang kita lakukan, masuk memori kita, minimal sebagai pertimbangan kita untuk langkah kita berikutnya.
Apalagi kalau kita pernah gagal, nggak berani untuk mencoba lagi. Ini bisa balik lagi ke penyakit nomer-3.
Kegagalan sebagai akibat bayang-bayang masa lalu yang tidak terselesaikan dengan semestinya.
Itu bayang-bayang negatif. Memori kita kadang- kadang sangat membatasi kita untuk maju ke depan. Kita kadang-kadang lupa bahwa hidup itu maju terus. “Waktu” itu maju kan ?.
Ada nggak yang punya jam yang jalannya terbalik?? Nggak ada kan ?
Semuanya maju, hidup itu maju. Lari aja ke depan, kalaupun harus jatuh, pasti ke depan kok.
Orang yang berhasil, pasti pernah gagal. Itu memori negatif yang menghalangi kesuksesan.


10. MENGHIPNOTIS DIRI DENGAN KESUKSESAN SEMU

Biasa disebut Pseudo Success Syndrome.
Kita dihipnotis dengan itu. Kita kalau pernah berhasil dengan sukses kecil, terus berhenti, nggak kemana-mana lagi.Sudah puas dengan sukses kecil tersebut. Napoleon pernah menyatakan: “Saat yang paling berbahaya datang bersama dengan kemenangan yang besar”. Itu saat yang paling berbahaya, karena orang lengah, mabuk kemenangan. Jangan terjebak dengan goal-goal hasil yang kecil, karena kita akan menembak sasaran yang besar, goal yang jauh. Jangan berpuas diri, ntar jadi sombong, terus takabur.
Sudah saatnya kita memperbaiki kehidupan kita. Kesempatan terbuka lebar untuk siapa saja yang ingin maju.

Action may not always bring success, but there is no success without action.
“Usaha dan tindakan tidak selalu menghasilkan keberhasilan/ sukses, tetapi… Tidak ada keberhasilan dan sukses TANPA usaha dan tindakan.”