Jumat, 01 April 2011

" Kerinduanku "

Alhamdulillah Wa Syukurillah Bi Nikmatillah ...
Puji Syukur ke Hadirat-MU Ya Illahi Robb telah kau pertemukan hambaMu ini dengannya yang telah sekian lama pergi meninggalkanku ...

Dia yang telah pergi meninggalkan luka terdalam yang belum terobati hingga kini ...Kepergiannya yang telah membuat hidupku porak poranda ... Perginya membuat diriku sebatang kara ... tanpa sanak tanpa saudara ... tanpa keluarga
Perginya membuat diriku terlunta - lunta ... terbuang dari keluarga ...
Perginya mengguncang hatiku ... menghancur leburkan seluruh harapanku
Perginya meluluh lantakkan hidupku ...
Sungguh aku sangat kehilangan dirinya ...
Kurindukan kehadirannya ... Kurindukan keberadaanya ...
Sungguh aku merindukannya ... amat sangat kumerindukannya
Kepergiannya yang telah bertahun terlewat namun masih tetap kurindukan ...
Dia yang sekian lama telah pergi dan sungguh kurindukan kehadirannya ...

Ya Robb ... namun semalam Kau buat Keajaiban terjadi ...
Kau Obati rindu dihati ... Kau Olesi luka hati ini dengan hadirnya
Kau ijinkan ku tak sekedar melihatnya , berjumpa dengannya bahkan Kau perkenankan ku berbincang dengannya ...
Kerinduan bertahun yang telah membuncah didada seakan terobati meskipun semua itu hanya mimpi ...
Meski semua itu hanya mimpi namun mampu mengobati rindu dihati ...

Bahagia rasa hatiku melihat dirinya ...
Dia masih Gagah ... Segagah dulu aku mengenalnya ...
Dia masih Tampan ... Setampan dulu aku mengingatnya ...

Ya Allah ... Sudilah kiranya Kau perkenankan HambaMu ini setiap malam memimpikannya
Untuk bisa setiap saat melihatnya ... setiap waktu berbincang dengannya ...
Mimpipun tak apa ... aku rela ...
Melihat senyumannya ... mendengar suaranya ...
Aku ikhlas meskipun semuanya terjadi dalam mimpi ...
Tak wajarkah harapanku ... Mulukkah impianku ...
Aku hanya merindukannya ... hanya ingin bertemu dengannya ...
Kurindukan kebersamaan dengannya ... kurindukan kemesraan dengannya
Kurindukan saat - saat berdua dengannya ...


I ♥ You Pa ... I Miss You So Much Pa ...
Please come to My Dream Again & Again ...
I'll always waiting for your coming in my dream ...
Please visit me ...